-->

Cara Cek Saldo Rekening Bank Jateng Via Online dan Offline

Bima Mobile adalah sebuah aplikasi resmi yang dirilis oleh Bank Jateng (Jawa Tengah), milik PT. Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah.

Foto Cara Cek Saldo Rekening Bank Jateng BPD Jawa Tengah Via Bima Mobile Online, ATM Terbaru - www.herusetianto.com

Saldo rekening tabungan di Bank Jateng dapat dilihat lewat offline seperti ATM (Anjungan Tunai Mandiri).

Maupun lewat online melalui aplikasi Bima Mobile, hingga layanan Internet Banking (IB) Bank Jateng.

Cara Cek Saldo Rekening Bank Jateng Via Aplikasi Bima Mobile

1. Instal Aplikasi Bima Mobile Bank Jateng tersedia di Play Store/App Store

2. Buka Aplikasi layanan resmi tersebut

3. Masukan Nomor HP dan Password pada kolom yang tersedia

4. Klik Masuk maka secara otomatis, pengguna dapat mengakses layanan Bima Mobile

5. Lihat pojok kakan atas, aka terlihat jumlah saldo di rekening nasabah

6. Selesai.


Sebelum bisa memakai aplikasi Bima Mobile. Pengguna harus memiliki nomor HP yang telah terdaftar di Bank Jateng.

Jika belum punya, nasabah bisa mendaftarkan kembali nomor HP terbaru ke Kantor Cabang BPD Jawa Tengah terdekat.

Setelah nomor HP telah terdaftar, nasabah tinggal melalukan pendaftaran dan aktivasi layanan Mobile Banking lewat ATM Bank Jateng.

Melakukan pengecekan saldo lewat alangkah-langkah di atas adalah yang paling mudah dan simple.

Baca: Cara Daftar, Aktivasi dan Masuk MBanking Bank Jateng 


Cara Cek Saldo Rekening Bank Jateng Via ATM Bank Jateng

1. Datang ke gerai ATM Bank Jateng atau ATM berlogo Bank Jateng

2. Masukkan kartu ATM Bank Jateng ke mesin ATM tersedia

3. Isi Nomor PIN ATM Bank Jateng nasabah

4. Pada layar tekan menu “Informasi”

5. Kemudian tekan “Informasi Cek Saldo/Informasi Saldo”.

6. Maka pada layar monitor akan tampil “Informasi ditampilkan di?

   a. Pilih “Layar Monitor”, jika ingin menampilkan saldo di layar tanpa mengelurakan struk print out

   b. Pilih “Cetak ke Resi”, jika ingin menampilkan saldo dalam bentuk kertas struk print out

7. Setelah itu tinggal pilih “Rekening Tabungan” yang akan nasabah akan melakukan pengcekan saldo

8. Selesai.

Baca: Cara Atasi Setor Tunai Bank Jateng di ATM Tak Masuk Saldo


Cara Cek Saldo Rekening Bank Jateng Via Internet Banking Bank Jateng

1. Buka situs website resmi Bank Jateng https://ibanking.bankjateng.co.id/bpdiibs/signin

2. Masukan User ID dan Pasword pada kolom yang tersedia

3. Otomatis nasabah akan masuk ke halaman utama

4. Pilih menu “Informasi Rekening”, barulah tekan “Informasi Saldo

5. Maka akan tampil jumlah saldo rekening nasabah

6. Selesai.


Sebelumnya untuk melakukan pengecekan saldo lewat cara di atas, nasabah harus memiliki akun resmi di IB Bank Jateng.

Jika belum punya, bisa lakukan pendaftaran dan aktivasi lewat layanan ATM Bank Jateng terdekat.


Cara Cek Saldo Rekening Bank Jateng Via Kantor Cabang Bank Jateng

1. Siapkan beberapa sayarat yang harus dibawa nasabah:

   a. Kartu Tanda Penduduk (KTP)

   b. Buku Tabungan Rekeing Bank Jateng

   c. Kartu ATM Bank Jateng (Jika diperlukan)

2. Nasabah datang langsung ke Kantor Cabang Bank Jateng terdekat

3. Ambil antrean untuk pergi ke layan Teller, bisa tanyakan ke satpam bank

4. Tunggu hingga nomor antrean nasbah dipanggil

5. Bilang kepada Teller bahwa akan melakukan pengcekan saldo rekening

6. Teller akan meminta KTP dan Buku Tabungan nasabah

7. Tunggu hingga proses print out atau cetak koran buku tabungan berhasil

8. Saldo rekeing terkahir akan terlihat pada buku tabungan

9. Selesai.

Sebelumnya dengan mengikuti cara di atas, nasabah harus meluangkan waktu untuk pergi ke kantor cabang terdekat.

Hal tersebut membuat beberapa nasabah enggan melakukan langkah-langka terakhir ini.

Baca: Hasil Pengumuman Uji Kompetensi Profesi Dokter Terbaru di Dikti


Editor: Heru Setianto
Image Editing: Heru Setianto
Source: Heru Setianto