-->

Cara Cek Ijazah Asli di PDDikti Via Online

PDDikti merupakan kependekan dari Pangkalan Data Pendidikan Tinggi.

Foto Panduan Cara Mudah Cek Ijazah Asli atau Palsu di PDDikti Secara Online Lengkap Terbaru - www.herusetianto.com
PDDikti adalah sebuah situs resmi memuat informasi data seputar Perguruan Tinggi serta civitas akademika di Indonesia.

Salah satu kegunaan dari situs PDDikti untuk mengecek keaslian sebuah ijazah resmi terdaftar di Dikti lewat pencocokan nomor Ijazah.

Cara Mudah Cek Ijazah Asli atau Palsu di PDDikti Secara Online

1. Lahkah pertama klik situs resmi berikut https://pddikti.kemdikbud.go.id

2. Perhatian fitur Pencarian pada bagian pojok kanan atas di website tersebut

3. Kemudian pada kolom Pencarian masukan beberapa kata kunci di bawah ini dan tekan icon Cari

   a. Nama Mahasiswa

   b. Nama Dosen

   c. Nama Prodi (Progam Pendidikan)

   d. Nama PT (Perguruan Tinggi)

   e. NIM (Nomor Induk Mahasiswa)

   f. NIDN (Nomor Induk Dosen Nasional)

4. Misal masukan kata kunci nama “Heru Setianto” dan “Universitas Indonesia”

5. Maka akan tampil hasil pencarian sebagai berikut, misanya seperti:

   a. Nama : HERU SETIANTO

   b. Jenis Kelamin : Laki-Laki

   c. Perguruan Tinggi : Universitas Indonesia

   d. Program Studi : Keguruan

   e. Jenjang : S2

   f. Nomor Induk Mahasiswa : 2021

   g. Semester Awal       : Ganjil 2021

   h. Status Awal Mahasiswa : Peserta didik baru

   i. Status Mahasiswa Saat ini: Lulus

   j. Nomor Ijazah :120000021

   k. Riwayat Status Kuliah : Semeseter, Status SKS

   l. Riwayat Studi : Lulus

6. Selesai.

Setelah mengikuti langkah-langkah di atas, maka setiap orang dapat mengetahui terkait data mahasiswa dan dosen resmi terdaftar di Dikti.

Sebelumnya untuk mengetahui keaslian ijazah, pada nomor Ijazah akan tertera sesuai pada lembar ijazah miliknya.

Seandainya nomor yang mucul dan tertera di lembar ijazah adalah sama. Maka bisa dipastikan bahwa ijazah tersebut merupakan asli.

Namun jika berbeda, silahkan ulangi langkah-langkah pengecekan di atas. Selanjutnya lakukan pencocokan kembali.

Baca: Cara Cek Keaslian Ijazah Via SIVIL dan Cari Letak Nomor Ijazah


Tanya Jawab Seputar Cek Ijazah Asli di PDDikti Via Online

1. Apakah Situs https://pddikti.kemdikbud.go.id adalah Website resmi?

Ya, situs PDDikti dikelola langsung oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.


2. Bagaimana kalau Nama Kampus atau Perguruan Tinggi berubah?

Silahkan menggunakan dengan nama Perguruan Tinggi yang baru, jangan pakai nama yang lama.


3. Kenapa Data terkait Ijazah dan lainnya tak ditemukan di Database PDDikti?

Bisa jadi, memang data mahsiswa/dosen ijazah tersebut tak terdaftar resmi (palsu).

Pengecualian untuk para lulusan perguruan tinggi tahun 2002 ke bawah. Memang diketahui bahwa data ijazah belum masuk ke database PDDikti.

Seperti diketahui bahwa pelaporan data pada dikti, baru dimulai sejak tahun 2002/2003 ke atas.


4. Kenapa Data yang tertulis di PDDikti berbeda dengan Data Mahasiswa/Dosen?

Bisa jadi, memang data tersebut adalah asli. Sementara data yang tertulis dilembar Ijazah adalah palsu.

Namun, masih ada kemungkinan bahwa terdapat kesalahan pengisian data oleh pihak PDDikti.

Jika ditemukan kendala di atas, silahkan hubungi pihak Perguruan Tinggi terkait untuk dilakukan perubahan data di PDDIKTI.


5. Selain Situs PDDikti, Adakah Website resmi lain Untuk Pengecekan Ijazah asli?

Ada, seperti situs Forlap Dikti. Namun menurut beberapa pihak, situs PDDikti lebih akurat dan detail.

Seperti diketahui bahwa hasil pencarian dari data mahasiwa di situs tersebut sangat lengkap.

Tak hanya nama lengkap, nama Prodi, nama Kampus. Riwayat status kuliah dan riwayat studi juga tersedia.


Editor: Heru Setianto
Source Image Editing: Heru Setianto
Source: Heru Setianto